Kamis, 19 Juli 2012

Peduli 100 anak Guru Honorer

Anak Guru Honorer dan Guru Honorer berpose bersama
dengan Pengurus Yayasan Peduli Guru Kita
setelah menerima bingkisan pendidikan di Depok
Sebagai bentuk kepedulian kepada Anak Guru Honorer, Selasa, 17 Juli 2012 Peduli Guru Kita memberikan bantuan berupa uang transport, alat tulis kepada 100 orang Anak Guru Honorer, pemberian bantuan dilaksanakan di SD Muhammadiyah 3 Depok. Penerima adalah para anak guru honorer yang masih duduk di bangku SD/MI dan SMP/MTs.
Ketua Peduli Guru Kita Ali Wartadinata mengatakan, kegiatan pemberian bantuan berupa alat tulis dan uang transport ini bertujuan untuk membantu kelancaran pendidikan anak guru honorer di Kota Depok. dengan penghasilan orang tua yang tak seberapa, anak guru honorer juga membutuhkan segenap perlengkapan sekolah terutama di tahun Pelajaran baru seperti saat ini. "Gaji guru honorer di Kota Depok paling tinggi Rp.750.000,00 perbulan sedangkan kebutuhan hidup sangat banyak, termasuk membeli perlengkapan sekolah anak mereka. kami berharap apa yang kami berikan ini bisa membantu meringankan beban para guru honorer di Tahun Pelajaran baru".
Menurut Ali, anak-anak guru honorer memiliki potensi dan cemerlang dalam bidang akademik, sehingga anak guru honorer juga layak menjadi unggulan dan andalan serta contoh bagi para pelajar lainnya. Bantuan alat tulis yang diberikan peduli guru kita kepada anak guru honorer diantaranya tas sekolah, buku tulis, buku gambar, penggaris, penghapus, alat tulis, jangka dan lainnya serta transport untuk bersekolah.
Kegiatan pemberian bantuan pada guru honorer unu telah dilakukan sejak tahun 2000. lebih kurang dari 1000 orang anak guru honorer telah menerima bantuan ini. tak hanya di Depok, tapi juga di Klaten, Cianjur, Pandeglang.   
fhoto bersama dengan anak guru
dengan pengurus yayasan peduli guru kita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar